20 Aplikasi Belajar Kunci Gitar & Chord Lagu Terbaik di Android Terbaru

Guitar for beginners
Advertisements
Advertisements

Pingkoweb.com – Jaman sekarang untuk bisa bermain gitar kamu tidak perlu membeli buku ataupun sekolah musik. Pasalnya, dengan smartphone yang kamu miliki, kamu dapat melihat dan mempelajari kunci-kunci dasar gitar dengan aplikasi belajar kunci gitar untuk android bahkan di iphone.

Ada banyak aplikasi belajar bermain gitar gratis offline di Android, tetapi kami hanya memilih beberapa di antaranya. Aplikasi  kunci gitar lagu untuk pemula, kunci gitar dasar, teknik memegang gitar serta teknik bermain gitar lainnya.

Bacaan Lainnya
Advertisements

Apakah kamu tertarik untuk belajar gitar dengan aplikasi Android? Jika ya, mari kita cari tahu aplikasi yang cocok untuk kamu dengan rekomendasi dibawah ini.

Daftar Aplikasi Belajar Chord Gitar Terbaik

1. Learning Guitar

Learning Guitar Chord

Learning guitar adalah aplikasi belajar chord gitar yang terdiri dari kunci gitar lengkap, kunci lagu, pola akord, posisi jari dan ribuan lagu gitar.

Disini kamu bisa belajar langsung pada lagu yang diperdengarkan. Caranya, kamu tinggal ambil gitar lalu tirukan bentuk tangan dan cord-nya yang ditunjukkan di layar kamu.

LIhat Aplikasi ›

2. Gitar Sejati

Gitar Sejati

Bagi kamu yang belum punya gitar, gak usah bingung! Dengan aplikasi ini, kamu bisa belajar gitar langsung dari HP kamu. Gitar sejati adalah aplikasi simulator gitar paling realistis yang menampilkan antarmuka ramah pengguna dan kualitas suara yang bagus.

Dengan bantuan gitar sungguhan ini, kamu dapat dengan mudah menarik, memetik, dan memukul senar untuk memainkan akord yang kompleks dan mencari tahu lagu favorit kamu lewat aplikasi belajar gitar sejati.

Lihat Aplikasi ›

3. Coach Guitar

Coach Guitar

Coach Guitar adalah cara baru untuk belajar gitar dengan 5 warna. Kamu dapat belajar memainkan lagu-lagu populer pada gitar listrik dan akustik.

Ini adalah konsep pengajaran visual yang unik dengan warna. Disini kamu dapat mempelajari video langkah-langkah bermain gitar dengan fretboard animasi. Pengenalan kunci dan posisi jari dapat kamu pelajari pada aplikasi ini.

Kamu tinggal ambil gitar dan mulai bermain!

Lihat Aplikasi ›

4. Bagan Chord Gitar

Bagan Chord Gitar

Bagan chord gitar adalah aplikasi belajar kunci gitar yang menyediakan satu set lengkap tombol gitar, mulai dari tombol dasar hingga kunci melodi. Kamu dapat belajar dengan melihat kunci, posisi jari dan akord.

Kehabisan kuota? jangan khawatir, ini termasuk aplikasi belajar chord gitar offline terbaik bagi pemula.

Lihat Aplikasi ›

5. Belajar Akord Gitar

Belajar Akord Gitar

Aplikasi ini akan mengajarkan kamu cara memainkan akord dan memainkan setiap string pada gitar. Dengan aplikasi ini kamu dapat memastikan apakah kamu mendapatkan akord yang tepat pada setiap sentuhan senar gitar.

Setiap pembelajaran terdapat suara akustik dan listrik sehingga kamu dapat mengenali akord gitar yang kamu mainkan.

Lihat Aplikasi ›

6. Real Guitar

Real Guitar

Sesuai dengan namanya Real Guitar adalah aplikasi yang akan mengubah layar HP kamu menjadi simulasi gitar akustik seperti gitar sungguhan. Dengan aplikasi ini kamu bisa memainkan chord gitar lagu barat dan lainnya, sekarang kamu gak perlu bingung pinjam gitar ke teman untuk belajar dan bermain gitar.

Real guitar menyimpan lebih dari 1500 chord yang berbeda-beda, sehingga kamu bisa bermain bersama trek apapun yang kamu mau lewat aplikasi gitar nyata.

Lihat Aplikasi ›

7. Chord Guitar Offline

Chord Guitar Offline

Bagi kamu yang ingin memulai belajar bermain gitar, Chord Guitar merupakan aplikasi bermain gitar di hp yang dapat menjadi alat tempur untuk mempelajari chord-chord dasar gitar. Aplikasi ini menyediakan kunci dasar lengkap serta pola akord yang beragam.

Bahkan di dalamnya bisa kamu dapatkan tingkatan akord dasar dengan tiga nada penting yaitu minor, mayor dan sharp.

Lihat Aplikasi ›

8. Basic Guitar 3D

Basic Guitar 3D

Apakah kamu sulit mempelajari kunci gitar dengan foto atau video? Perlu melihat posisi jari dari berbagai sudut berbeda?

Jangan khawatir, Basic guitar 3D akan membantu kamu mempelajari kunci-kunci dasar gitar secara interaktif dengan tampilan 3 dimensi.

Pada aplikasi ini juga kamu dapat mengamati pergerakan jari yang tepat antara pergantian kunci. Semua animasi dan sampel suara gitar sungguhan dibuat dengan musisi akademik.

Lihat Aplikasi ›

9. Kordi Guitar Cord

Kordi Guitar Cord

Kordi Gitar adalah aplikasi belajar gitar gratis dan sederhana yang dapat membantu kamu menemukan tab chord gitar dan fingering dengan cepat. Pada aplikasi ini Kamu dapat mendengar akord persis seperti bagaimana gambaran fingering digambarkan.

Tak perlu cemas, meski kamu masih pemula sekalipun akan paham bagaimana cara memegang kunci gitar yang benar dengan bantuan aplikasi ini.

Lihat Aplikasi ›

10. Chord Guitar Full Offline

Chord Guitar Full Offline

Ingin belajar gitar dengan lagu? Aplikasi ini mungkin yang paling cocok untuk kamu download. Disini, kamu dapat menemukan lebih dari 60.000 akord dari 5000 artis, band lokal, barat, dan internasional. Banyak sekali genre yang dapat dimainkan untuk mendalami belajar chord pemula salah satunya yang paling mudah ialah kunci gitar lagu anak karena petikannya sangat mudah sekali.

Kamu dapat memainkan semua akord dan lirik dengan Gitar, mengubah posisi akord dengan fitur Transposer menggunakan tombol capo.

Lihat Aplikasi ›

11. Guitar Chords and Tabs

Guitar Chords and Tabs

Pada aplikasi ini kamu dapat menemukan lebih dari 800.000 chord lagu dan tab. Banyak permainan gitar yang bisa kamu pelajari disini. Kamu juga bisa mengubah nada tinggi ke rendah, lirik yang kamu pelajari akan otomatis berjalan, sehingga kamu tidak perlu repot menghidupkan layar.

Lihat Aplikasi ›

12. Ultimate Guitar

Ultimate Guitar

Ultimate Guitar adalah aplikasi terlengkap yang menyediakan lebih dari 15.000 lagu original dengan efek tonebridge guitar. Pada aplikasi ini kamu dapat mencari lagu apa saja berdasarkan jenis, tingkat kesulitan, tuning, rating, dan setiap chordnya terdapat gambar kunci gitar lengkap yang memudahkan kamu untuk belajar.

Untuk kamu yang kidal, bisa mengganti pengaturan atau setting kunci lagu menjadi left-hand mode.

Lihat Aplikasi ›

Baca Juga:

Akhir Kata

Itulah beberapa aplikasi belajar kunci gitar terbaik yang bisa kamu coba di android secara offline dan online. Aplikasi yang dapat membuat belajar kamu tidak membosankan serta kamu mudah memahami materinya dengan cepat. Semoga Bermanfaat

Advertisements
Advertisements

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *