Cara Download Subtitle Indonesia di Open Subtitles Terbaru

Advertisements
Advertisements

PINGKOWEB.COM – Sebagian besar para pecinta film luar negeri tentu sudah sangat akrab dengan layanan download subtitle gratis yakni Opensubtitles. Situs yang manawarkan beragam pilihan bahasa ini semakin diminati, karena menyediakan subtitle untuk berbagai film.

Subtitle memang memiliki peranan yang penting ketika menonton film. Apalagi jika anda tidak mahir dalam berbahasa asing, maka dengan adanya teks terjemahan ini memungkinkan anda dapat memahami alur cerita dan kata-kata sulit yang diucapkan pada film tersebut.

Bacaan Lainnya
Advertisements

Nah bagi anda hobi nonton film luar negeri, Hollywood atau drama Korea yang pada dasarnya menggunakan bahasa asing. Maka anda dapat mendownload teks terjemahan bahasa Indonesia dari situs Opensubtitles. langkah-langkahnya dibawah ini.

Cara Download Subtitle Bahasa Indonesia di Opensubtitles

  1. Langkah pertama, silahkan kunjungi situs opensubtitles.org
  2. Pada kolom pencarian, masukkan judul film yang ingin di download subtitlenya.
  3. Selanjutnya pilih bahasa Indonesia (Indonesian). Kemudian klik tombol “Search”
  4. Maka akan muncul beberapa daftar film yang dimaksud, pilih salah satu yang menurut anda paling tepat. Klik pada judul film untuk menuju halaman download. (Jangan klik “Watch online” atau “Download subtitles searcher”)
  5. Langkah selanjutnya, klik tombol Unduh untuk menuju ke proses download.
  6. Abaikan semua pop up iklan yang muncul. Proses download akan berjalan secara otomatis. Jika sudah, anda akan mendapati notifikasi seperti gambar dibawah ini.

Sampai pada tahap ini, proses download subtitle sudah selesai. Yang perlu anda lakukan sekarang adalah menggabungkan file subtitle tersebut ke film. Silahkan ikuti langkah berikut untuk melakukannya.

Cara Menggabungkan Subtitle Bahasa Indonesia ke Film

Ada berbagai cara untuk anda bisa menggabungkan file subtitle ke film. Berikut ini adalah salah satu diantaranya.

  1. Pertama, ekstact file subtitile yang sudah anda download. Biasanya masih berbentuk .zip atau .rar.
  2. Selanjutnya buat folder dan sesuaikan nama folder dengan nama file filmnya.
  3. Kemudian masukkan file film dan subtitle yang anda download ke dalam satu folder tadi.
  4. Lalu samakan nama file film dan subtitle. Contoh file video seperti ini “spiderman2.avi” maka subtitlenya nama subtitlenya “spiderman2.srt”
  5. Apabila anda sudah melakukan langkah di atas, selanjutnya putar filmnya. Umumnya subtitle akan muncul secara otomatis.

Selain opensubtitles.org, ada juga situs download subtitle Indonesia lainnya yang patut Anda coba. Berikut daftar situs penyedia subtitle film terbaik.

Situs Alternatif Download Subtitle Bahasa Indonesia

1. Subscene.com

Subscene merupakan situs penyedia subtitle yang telah ada sejak sekitar 2005 lalu. Situs ini menawarkan subtitle dalam berbagai bahasa. Subscene memiliki interface yang sederhana, dengan kolom pencarian di bagian atas.

Letak daftar subtitle film populer dan postingan forum juga tercantum di halaman depan. Situs ini menawarkan subtitle yang diupdate secara berkala. Sehingga koleksi akan terus bertambah.

2. Podnapisi.net

Podnapisi merupakan situs download subtitle film dengan tampilan yang paling bersih, sederhana dan mudah dinavigasi. Situs ini menawarkan koleksi subtitle yang super lengkap, yang mencangkup film dan serial TV.

3. Islandsubs.com

Islandsubs lebih diperuntukkan untuk para pecinta film dan drama Asia, seperti drakor dll. Situs ini juga menyediakan subtitle film barat namun koleksinya lebih sedikit dibandingkan yang lainnya.

Hanya saja situs ini tidak terlalu update untuk film dan drama terbaru. Namun jika untuk mencari referensi subtitle, situs ini layak anda coba. Cara downloadnya juga mudah, sehingga anda bisa dengan mudah mendapatkan subtitle film.

Artikel lainnya:

Akhir Kata

Itulah cara download subtitle di Opensubtitles dengan mudah beserta link alternatif yang bisa download subtitle bahasa indonesia lainnya juga. Semoga Bermanfaat!

Advertisements
Advertisements

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *