10 Situs untuk Membuat Aplikasi Tanpa Harus Bisa Coding

situs membuat aplikasi tanpa coding
situs membuat aplikasi tanpa coding
Advertisements
Advertisements

PINGKOWEB.COM – Kali ini akan rekomendasikan beberapa situs untuk membuat aplikasi tanpa harus bisa coding.

Aplikasi merupakan suatu perangkat lunak (software) atau program komputer yang beroperasi pada sistem tertentu yang diciptakan dan dikembangkan untuk melakukan perintah tertentu.

Bacaan Lainnya
Advertisements

Sesuai pengembangannya sat ini aplikasi dapat dikategorikan dalam tiga kelompok. Diantaranya adalah:

  • Aplikasi desktop, yaitu aplikasi yang hanya dijalankan di perangkat PC komputer atau laptop.
  • Aplikasi Web, yaitu aplikasi yang dijalankan menggunakan komputer dan koneksi internet.
  • Aplikasi mobile, yaitu aplikasi yang dijalankan di perangkat mobile, umumnya suatu aplikasi dapat berjalan di berbagai perangkat yang dioperasikan oleh operating system (OS), contohnya seperti sekarang banyak kita temukan pada perangkat smartphone.

Alasan Memilih Situs Pembuat Aplikasi Tanpa Coding

Anda mungkin bertanya, “Mengapa saya perlu situs ini?” Jawabannya sederhana – waktu dan uang. Penggunaan situs ini memungkinkan Anda untuk mempercepat proses pembuatan aplikasi dan menghemat biaya yang biasanya diperlukan untuk pengembangan perangkat lunak. Anda tidak perlu mempekerjakan tim pengembangan atau belajar coding. Dengan hanya beberapa klik, Anda bisa memiliki aplikasi Anda sendiri.

Memilih Situs Pembuat Aplikasi Tanpa Coding yang Tepat

Keperluan Anda

Sebelum Anda memilih situs untuk membuat aplikasi tanpa harus bisa coding, pertimbangkan terlebih dahulu kebutuhan Anda. Apakah Anda ingin membuat aplikasi mobile, web, atau keduanya? Berapa banyak fitur yang Anda inginkan? Setelah Anda menjawab pertanyaan-pertanyaan ini, Anda akan lebih mudah menentukan situs yang tepat untuk Anda.

Ulasan dan Peringkat

Menggunakan ulasan dan peringkat dari pengguna lain juga dapat membantu Anda dalam membuat keputusan. Baca pengalaman orang lain dan lihat bagaimana mereka menilai fitur dan kegunaan situs tersebut.

Harga

Tentunya, harga juga penting. Meskipun banyak situs yang menawarkan layanan gratis, mereka mungkin memiliki fitur berbayar yang akan sangat membantu Anda. Bandingkan harga dan lihat apakah mereka sesuai dengan anggaran Anda.

Langkah-langkah Membuat Aplikasi Sendiri

Membuat aplikasi Anda sendiri mungkin terdengar menakutkan, tetapi dengan situs pembuat aplikasi, prosesnya menjadi jauh lebih mudah.

  1. Pertama-tama, Anda perlu mendaftar di situs yang Anda pilih. Sebagian besar situs akan meminta Anda untuk memasukkan informasi dasar seperti nama, alamat email, dan kata sandi.
  2. Setelah mendaftar, Anda biasanya akan diarahkan ke halaman di mana Anda bisa memilih template untuk aplikasi Anda. Template ini memberikan kerangka kerja dasar yang bisa Anda modifikasi sesuai keinginan.
  3. Setelah memilih template, Anda bisa mulai menyesuaikan aplikasi Anda. Anda bisa menambahkan fitur, mengubah desain, dan membuat aplikasi Anda unik.

Rekomendasi Situs untuk Membuat Aplikasi Tanpa Coding

1. AppMachine

Situs pertama untuk membuat aplikasi, Anda bisa menggunakan AppMachine. Cara pembuatannya sangat mudah, sebab anda hanya perlu melakukan register sesudah itu anda dapat langsung mengedit atau membuat aplikasi.

Situs ini juga menyediakan fitur drag and drop yang dapat dikombinasikan dengan berbagai macam building block yang mampu menawarkan berbagai macam fitur terbaik untuk anda, seperti informasi, foto, video dan lainnya.

2. Appery

Selanjutnya adalah Appery, yaitu situs yang menawarkan pengembangan aplikasi mobile enterprise dengan backend service yang memiliki plugin API yang cukup banyak untuk menyederhanakan integrasi dengan sistem enterprise dan cloud sevicenya.

Situs web ini menggabungkan kemudahan dalam pengembangan visual dengan kekuatan dari JavaScript yang mampu membuat aplikasi mobile di berbagai macam perangkat dengan cepat.

Kelebihan menggunakan appery, yaitu anda tidak perlu mengunduh ataupun memasang aplikasi apapun untuk dapat menggunakanya karena cukup hanya dengan melalui cloud. Dengan kata lain yang anda butuhkan hanya peramban web terkini untuk menjalankan semua fitur dari aplikasi ini dengan baik.

Fitur dari appery yaitu editor visual untuk melakukan drag and drop komponen untuk membangun interface. Setelah selesai, aplikasi yang dibuat tersedia untuk android, iOS dan Windows Phone.

Cara membuat aplikasi di appery cukup dengan mendaftar dan memilih paket, untuk paket yang gratisan anda hanya diberikan waktu 14 hari.

3. AppMakr

Selanjutnya ada AppMakr. Membuat aplikasi android tanpa harus bersusah payah untuk coding sehingga memungkinkan semua orang mampu membuat aplikasi di situs web ini.

Anda dapat menggunakan AppMakr secara gratis. Serta fitur-fitur lainnya. Aplikasi yang dibuat juga dirilis atas nama pembuatnya serta memungkinkan siapa saja untuk membuat aplikasi dengan kreasinya sendiri dengan menggunakan teknik point dan click sehingga yang perlu anda lakukan hanya mengikuti pedoman berdasarkan generasi.

Semua orang dapat menggunakan aplikasi ini secara gratis. AppMakr juga menyediakan 14 bahasa internasional dari bahasa Inggris, Spanyol, Arab, Mandarin, Perancis, Jepang, India, Persia, Sinhala, Portugis, Tamil, Turki, Thailand, dan juga bahasa Indonesia.

Seperti situs pembuat aplikasi lainnya, AppMakr juga memberikan interface yang memudahkan anda dalam membuat aplikasi Android.

4. Appy Pie

Untuk dapat membuat aplikasi yang anda inginkan pada Appy Pie, Anda tidak perlu memasang, mengunduh dan juga menginstall apapun karena anda hanya perlu melakukan drag and drop untuk membuat interface pada aplikasi yang anda inginkan.

Setelah selesai, Anda dapat mempublish aplikasi buatan Anda ke Play Store atau Apple App Store. Selain Android dan iOS, aplikasi yang telah anda buat dapat berjalan di Blackberry, Windows dan Kindle.

Untuk paketnya, situs ini menyediakan empat pilihan paket; yaitu Free, Basic, Gold, dan Platinum. Paket free tersedia secara gratis tetapi hanya bisa membuat aplikasi untuk HTML5 dan Android serta fiturnya sangat terbatas.

5. Good Barber

Good Barber situs yang dapat membantu anda untuk membuat aplikasi tanpa harus coding, situs ini memiliki pilihan tema yang sangat cantik untuk membuat aplikasi. Memiliki lebih dari 350 ikon dengan desain yang sangat halus dan sudah tersedia untuk siap digunakan.

Selain itu ada lebih dari 600 Font Google yang dapat anda pilih untuk memperindah tampilan aplikasi yang anda buat. Anda dapat membuat aplikasi untuk android, iPhone, serta aplikasi web untuk mobile. Semua yang ditawarkan oleh Good Barber sayangnya tidak diberikan secara gratis, melainkan anda harus mengeluarkan biaya untuk dapat menggunakan aplikasi ini.

6. MTT App Inventor

Situs ini merupakan proyek dari Massachuset Institute Of Technology (MIT) yang bertujuan ingin mengajarkan kepada semua orang untuk membuat apliksai android dengan black-based programming tool.

App Inventor ini juga mendukung lebih dari 3 juta pengguna dari 195 negara. Aplikasi ini digunakan lebih dari 100 ribu pengguna aktif setiap minggunya dan terhitung telah membuat lebih dari 4 juta aplikasi Android.

Tampilan sederhana dari situs ini memungkinkan pemula untuk bisa membuat aplikasi Android dengan lebih mudah. Cukup dengan drag and drop Pallete dari sebelah kiri ke bagian Viewer. Dan setiap komponennya bisa di atur nilainya melalui bagian Properties.

7. Appclay Shephertz

Situs web pembuat aplikasi selanjutnya yaitu Appclay, situs yang satu ini dapat memudahkan anda dalam membuat atau menciptakan aplikasi Android tanpa harus bersusah payah mendalami coding.

Anda juga tidak perlu menginstall software seperti membuat aplikasi pada umumnya, jadi disini anda akan membuat aplikasi Android dengan menggunakan basis HTML5.

8. AppYet

Dengan menggunakan AppYet, Anda tidak perlu binggung untuk membuat aplikasi sesuai keinginan. Bahkan anda tidak perlu bersusah payah untuk menggunakan teknik coding karena situs ini menggunakan basis HTML5 untuk dapat membuat aplikasi.

Keuntungan dalam membuat aplikasi pada situs ini adalah anda dapat menjalankan aplikasi android yang telah di buat pada iPad, iPhone, Blackberry dan juga pada Windows Phone. Sama halnya dengan situs web pembuat aplikasi lainnya, situs ini juga memudahkan anda dalam membuat aplikasi tanpa harus install software.

9. Buzztouch

Saat ini banyak sekali aplikasi yang dapat kita temui dan kita gunakan secara gratis, tapi jika anda ingin aplikasi yang berbeda dan sesuai dengan apa yang anda inginkan, inilah situs yang dapat membantu anda. Dengan bantuan situs web Buzztourch maka anda dapat menbuat aplikasi Android yang sangat luar biasa.

Buzztourch merupakan software open source yang dapat membantu semua orang dalam membuat aplikasi gratis, kelebihan menggunakan Buzztourch yaitu; Anda dapat menjalankan aplikasi Anda di Android maupun iOs.

10. AppsGeyser

AppsGeyser merupakan salah satu situs pembuat aplikasi yang cukup populer, situs ini telah digunakan oleh sebagian besar orang yang ingin membuat aplikasi tanpa coding. Dan cara membuat aplikasi android di AppsGeyser anda dapat langsung menuju ke situs resminya.

Artikel lainnya:

Frequently Asked Questions

Apakah saya perlu pengetahuan pemrograman untuk menggunakan situs-situs ini?

Tidak, itulah keuntungan utama dari situs-situs ini. Mereka dirancang untuk memungkinkan orang tanpa pengetahuan teknis untuk membuat aplikasi mereka sendiri.

Apakah situs-situs ini gratis?

Sebagian besar situs menawarkan layanan gratis dengan opsi untuk upgrade ke paket berbayar yang menawarkan lebih banyak fitur.

Apakah aplikasi yang saya buat akan tersedia di App Store dan Google Play?

Ya, sebagian besar situs memungkinkan Anda untuk menerbitkan aplikasi Anda di App Store dan Google Play.

Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk membuat aplikasi?

Waktu yang dibutuhkan tergantung pada seberapa kompleks aplikasi yang ingin Anda buat. Namun, dengan situs pembuat aplikasi, prosesnya jauh lebih cepat dibandingkan dengan metode pengembangan tradisional.

Apakah saya perlu memperbarui aplikasi saya secara manual?

Sebagian besar situs menyediakan alat yang memungkinkan Anda untuk memperbarui aplikasi Anda secara otomatis.

Apakah saya dapat mengubah aplikasi saya setelah dipublikasikan?

Ya, Anda bisa memperbarui dan mengubah aplikasi Anda setelah dipublikasikan.

Akhir Kata

Itulah beberapa rekomendasi situs untuk membuat aplikasi tanpa coding, jadi Anda bisa membuat aplikasi sesuka hati dengan mudah.

Advertisements
Advertisements

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *