Viu, Aplikasi Nonton Film, Drama & Acara TV Terbaru

Advertisements
Advertisements

Bagi anda yang suka nonton film dan drama TV, Viu pastinya sudah tak asing lagi. Layanan streaming dan download film ini semakin populer, karena menyediakan berbagai judul film dan drama Korea yang bisa di tonton secara gratis dan legal.

Namun tahukah anda, sekarang Viu sudah tersedia dalam aplikasi. Streaming film pun jauh lebih mudah, Anda bisa menikmati berbagai fitur unggulan pada aplikasi Viu, bahkan jauh lebih baik dari versi website.

Bacaan Lainnya
Advertisements

Saat ini Viu tersedia di berbagai platform termasuk Android dan iOS. Aplikasi ini bisa anda download secara gratis. Jika anda menginginkan pengalaman lebih menggunakan aplikasi, maka bisa mencoba Viu premium.

Download Aplikasi Viu

Kabar baik bagi anda pecinta drakor, Viu menyediakan K-Drama terbaru yang hanya berbeda 8-24 jam dari penayangan di negeri asalnya.

Selain streaming, Viu juga menawarkan pengguna untuk mendownload film dan drama kesukaan, cukup menarik bukan? Semua sudah tersaji dalam satu aplikasi Viu. Tertarik untuk mencoba?

Download Viu

Kelebihan

Update drama terbaru untuk drama Asia ongoing lebih cepat dibandingkan dengan platform lainnya. Sebab aplikasi ini memang ditujukan untuk para pecinta drama Asia.

Dibandingkan dengan pesaingnya, Viu lebih update dalam hal penyajian konten. Biaya berlangganan pun lebih murah, Viu mengenakan tarif bulanan sebesar Rp 30.000.

Konten yang ditawarkan sangat lengkap bagi pengguna di Asia. Semua konten berkualitas HD dan SD, juga dilengkapi dengan fitur-fitur unggulan seperti menyimpan film dan drama kesukaan di daftar tontonan. Fitur pencarian, fitur terakhir ditonton sehingga anda bisa melanjutkan menonton film atau drama yang terakhir kali anda tonton.

Kekurangan

Belum adanya daftar film Hollywood, ini dikarenakan Viu memang hanya menyajikan film dan drama Asia saja. Namun di kategori Documentary, anda masih bisa menonton film-film dokumenter atau variety show barat.

Pada versi gratisnya, Viu menawarkan iklan. Untuk menikmati layanan Viu tanpa iklan, anda harus beralih ke viu premium. Cara yang kedua adalah mendownload film dan drama untuk ditonton offline.

Kesimpulan

Anda bisa mengakses viu di berbagai perangkat, baik di HP atau PC. Cara praktis untuk mengakses Viu lewat HP adalah dengan download aplikasi resmi dari Viu baik di Play Store (Android) atau App Store (iOS). Namun jika anda ingin mengakses Viu lewat PC sebaiknya mengunjungi situs viu.com.

Sumber: iqinews.com

Advertisements
Advertisements

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *